INFORMASI :

Pemerintah Desa Sidomulyo Kecamatan Petanahan Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah Kode Pos 54382

Posyandu sri utami"edukasi makanan sehat "

Posyandu sri utami"edukasi makanan sehat "

Hari ini, Sabtu, 14 September 2024, Posyandu Seri Utami di Dukuh Pekeongan, Desa Sidomulyo, Kecamatan Petanahan, kembali mengadakan kegiatan rutin bulanan. Kegiatan ini berlangsung di Balai Desa Sidomulyo dengan antusiasme tinggi dari warga setempat. 

Acara dimulai dengan pendaftaran anak-anak balita yang hadir, diikuti dengan pengukuran tinggi dan berat badan sebagai bagian dari pemantauan tumbuh kembang anak.Bidan desa, Ibu Eko Yuniati, memberikan penyuluhan kesehatan yang berfokus pada program “Isi Piringku,” yang menjelaskan pentingnya pola makan sehat dan gizi seimbang bagi anak-anak. 

Program ini bertujuan untuk memastikan anak-anak mendapatkan asupan yang baik untuk mendukung pertumbuhan optimal.Selain itu, dilakukan pembagian Pemberian Makanan Tambahan (PMT) yang berisi menu sehat berupa puding telur puyuh dan pisang ambon, sebagai contoh makanan bergizi yang bisa dikonsumsi sehari-hari. 

Kegiatan ini tidak hanya menekankan pentingnya kesehatan fisik anak-anak, tetapi juga memberi edukasi praktis kepada orang tua mengenai makanan yang baik untuk keluarga.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter