INFORMASI :

Pemerintah Desa Sidomulyo Kecamatan Petanahan Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah Kode Pos 54382

Posyandu sri lestari "antusiasme orang tua terhadap tumbuh kembang anak "

Posyandu sri lestari "antusiasme orang tua terhadap tumbuh kembang anak "

Pada hari ini, 7 September 2024, Posyandu Seri Lestari mengadakan kegiatan posyandu rutin bulanan. Acara dimulai dengan tahap pendaftaran, di mana setiap anak yang hadir didata terlebih dahulu. 

Setelah itu, dilakukan penimbangan berat badan untuk memantau perkembangan gizi anak. Tahap berikutnya adalah pengukuran tinggi badan untuk mengetahui pertumbuhan fisik setiap anak.

Setelah pengukuran, anak-anak dan orang tua diberikan penyuluhan kesehatan yang langsung dibawakan oleh Ibu Bidan. 

Pada penyuluhan ini, ibu-ibu diajarkan tentang pentingnya menjaga kesehatan anak, salah satunya melalui kampanye Isi Piringku, yaitu bagaimana menyediakan makanan yang seimbang untuk anak.

Kegiatan diakhiri dengan pembagian menu PMT (Pemberian Makanan Tambahan) yang terdiri dari makanan sehat seperti pisang ombon, puding, dan telur puyuh. 

Dengan menu ini, diharapkan anak-anak mendapatkan asupan gizi yang cukup untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan mereka. 

Kegiatan ini berjalan lancar dengan partisipasi antusias dari para orang tua dan anak-anak.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter