INFORMASI :

Pemerintah Desa Sidomulyo Kecamatan Petanahan Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah Kode Pos 54382

REMBUG STUNTING

REMBUG STUNTING

Kamis, 10 Agustus 2023 bertempat di Aula Desa Sidomulyo Kecamatan Petanahan Kabupaten Kebumen mengadakan Kegiatan Rembug Stunting. Dihadiri oleh beberapa unsur yaitu Pemdes Sidomulyo, BPD Sidomulyo, Tim atau Tenaga Ahli Pemberdayaan Masyarakat kabupaten Kebumen, Pendamping Desa, Pendamping lokal Desa, Pusekesmas Petanahan, Bidan Desa, Kader PKK, Kader PMD, dan Unsur masyarakat.

Dalam sambutanya Kepala Desa Sidomulyo beliau Bapak Sucipto menyampaikan betapa pentingnya kegiatan Rembug Stunting dilaksanakan guna mengetahui akar permasalahan dan cara Penanganan yang tepat. Karena di Desa kita terdapat 25 balita Stunting dari total 140 balita. Angka ini sangat besar, dan merupakan PR buat kita semua. Tentunya kita tidak bisa sendiri, perlu pendampingan dan arahan serta kesadaran dari semua unsur termasuk dari Puskesmas, Tenaga Ahli Perberdayaan Masyarakat dan yang sangat vital yaitu dari orangtuanya kerena yang lebih tahu dan paham tentang perkembangan anaknya.

Bapak Herry Hermanto selaku Ketua BPD menambahkan, Kegiatan ini langsung di instruksikan oleh Presiden Ir. H.  JOKO WIDODO  melalui Perpres no 72 tahun 2021 yang mengatur tentang Percepatan Penurunan Stunting yang holistic, integrative, dan berkualitas melalui koordinasi, sinergi, dan sinkronisasi antara pemangku jabatan dari pusat sampai ke bawah (desa).

Tidak ketinggalan pula dari Tim Ahi Pemberdayaan Masyarakat Kabupaten Kebumen beliau Bapak Ahmad Samsul Hadi menyampaikan dari 449 Desa dikabupaten kebumen per hari ini, 10 Agustus 2023 baru sebanyak 274 desa yang sudah melaksanakan Rembug Stunting. Kecamatan Petanahan yang terdiri dari 21 desa baru 2 desa yang melaksanakan, pertama desa Grogol Penatus yang kedua adalah Desa Sidomulyo. Padahal Data stunting merupakan syarat untuk pengajuan Dana Desa Tahap 3, diharap semua desa di Kabupaten Kebumen segera Rembug Stunting sesuai Surat Edaran Bupati Kebumen.

Hal yang sangat Penting yaitu Pencegahan dan Penanganan.

Pencegahan, ada 5 hal yang harus dipahami ;

1.       Layanan kesehatan ibu dan anak

2.       Integrasi Konseling Gizi

3.       Air bersih dan Sanitasi

4.       Perlindungan social

5.       Layanan PAUD

Penanganan;

Harus cermat dan tepat memahami penyebab Stunting dan butuh kesadaran dari Orangtua atau Pengasuh.

Yang selanjutnya dari Puskesmas Petanahan beliau Bapak Habibulloh menyampaiakan untuk mempermudah dalam menyelasaikan maka dibuatkan kelompok perpaket  Layanan, yang terdiri dari 5 Kelompok Pencegahan Stunting.

Kesimpulan dari Rembug Stunting dari 5 kelompok yaitu;

Mencatat dan mengusulkan serta mengawal hasil Rembug Stunting di PKP Desa untuk Tahun aanggaran 2024.

 

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter